Translate

Sunday, February 19, 2017

DATA KPU:HINGGA PUKUL 18.00 WIB IRWANDI-NOVA DIDEPAN



Komisi Pemilihan Umum (KPU) terus memperbarui data perolehan suara sementara Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2017, di seluruh Indonesia. Data tersebut diambil berdasarkan formulir C1.

Hingga pukul 18.00 WIB, minggu, (19/2), data yang sudah masuk mencapai 83.71% atau 8.029 dari 9.592 TPS. Untuk calon Gubernur dan Wakil Gubernur Aceh Irwandi Yusuf-Nova Iriansyah unggul dengan persentasi 37.48 persen atau 764.833 suara.

Sementara, pasangan Muzakir Manaf-TA Khalid berada di urutan kedua dengan persentasi 31.02 persen atau 633.017 suara sah. Tarmizi Karim-Machsalmina Ali berada pada posisi tiga dengan persentasi 17.44 persen atau 355.972 suara.

Kemudian, posisi empat ditempati Zaini Abdullah-Nasaruddin dengan persentasi 7.19 persen atau 146.748 suara. Kelima, Zakaria Saman-Alaidinsyah dengan persentasi 5.05 persen atau 102.971 suara. Terakhir pasangan Abdullah Puteh dan Sayed Mustafa Usab berada pada posisi ke enam dengan persentasi 1.81 persen atau 37.017 suara.

No comments:

Post a Comment